TPQ Al Banjary Gelar Khataman Masal

Erfa Muslimah Selasa, 12 Februari 2019 249 Kali

     Diskominfo,- Dalam rangka memberikan pengajaran membaca al-qur'an sejak dini Taman Pendidikan Al-Qur'an ( TPQ ) Al Banjary bisa dikatan berhasil, terbukti dengan digelarnya khataman Al-Qur'an massal, minggu (03/02) yang berlangsung gedung Islamic Center Kotabaru.

     Taman Pendidikan Al Qur’an (TPQ) merupakan lembaga atau kelompok masyarakat yang menyelenggarakan pendidikan nonformal jenis keagamaan Islam yang bertujuan untuk memberikan pengajaran membaca Al Qur’an sejak usia dini, serta memahami dasar-dasar dinul Islam pada anak usia taman kanak-kanak, sekolah dasar dan atau madrasah ibtidaiyah (SD/MI), atau bahkan yang lebih tinggi.

     Kurikulumnya ditekankan pada pemberian dasar-dasar membaca Al Qur'an serta membantu pertumbuhan dan perkembangan rohani anak agar memiliki kesiapan dalam memasuki pendidikan lebih lanjut.

     Kurang lebih 70 orang santri dan sntriwati TPQ/TKQ yang ada diwilayah Kabupaten Kotabaru mengikuti kegiatan khtaman qur'ani massal.

     Dikatakan ketua panitia Utadz Abidin Noor jumlah santri yang menjalani khatam Al Qur'an tahun ini lebih sedikit dibanding tahun lalu, bukan menurutnya minat anak dalam membaca Al-Qur'an, akan tetapi adanya pelaksanaan khataman qur'an disetiap TPQ atau TKQ itu sendiri.

     Dalam kesempatan itu pula Kabag Kesra Setda Kabupaten Kotabaru H. Zabidi menutup secara resmi acara musabaqoh qur'ani dan mengucapkan rasa syukur  dengan dilaksanakannya acara khataman Al Qur'an bagi santri dan santriwati TPQ Al Banjary.

     "Semua ini menunjukkan tingginya kesadaran dan tanggung jawab masyarakat dan para orang tua, khususnya TPQ Al Banjary terhadap pentingnya pendidikan agama dalam hal kemampuan membaca Al Qur'an," katanya.

Pimpinan dan seluruh dewan guru telah mendidik dan membimbing anak-anak sehingga dapat menyelesaikan kegiatan membaca Al Qur'an dan melaksanakan khataman yang juga selaras dengan salah satu visi Kabupaten Kotabaru dalam mewujudkan masyarakat yang agamis.

Diakhir acara dilakukan pemberian piagam sekaligus menyerahkan ijazah oleh ketua IG TPQ Al Banjary kepada para santri dan santriwati yang melaksanakan khataman Al Qur'an, serta diisi dengan tausiah agama yang dibawakan oleh ustazd Gazali Rahman.(ovc)


KOMENTARI BERITA INI

Berita Terkait